Anda tentu sudah mengetahui kalimat " saya mencintaimu atau I love you " atau "saya sudah lama memendam rasa cintaku padamu" atau kalimat romantis lainnya yang dapat meluluhkan hati calon pasanganmu sehingga membuat calon pasanganmu menjadi jatuh cinta dengan anda.. tetapi tahukah anda kalimat-kalimat tersebut bukanlah kalimat kalimat yang mudah untuk diucapkan begitu saja kepada calon pasangan anda.Apalagi bagi seorang yang sangat pemalu tentu merupakan hal yang sangat sulit untuk dilakukan seperti membalikan telapak tangan.
Dibutuhkan suatu keberanian yang kuat untuk mengatakan semuanya tersebut kepada sang pujaan hati.Karena itu adalah suatu tantangan bagi anda-anda sekalian yang sedang jatuh cinta tetapi sulit mengungkapkan perasaan cinta kepada pujaan hati anda.Jika anda telat berbicara dari hati ke hati atau telat mengungkapkan isi hati anda yang sebenarnya kepada si dia maka tentu saja mungkin sang pujaan hati merasa bahwa dirinya tidak dicintai oleh anda atau merasa cintanya tak mungkin terbalas oleh anda sendiri.
Jika anda masih merasa gugup atau takut mengungkapkan isi hati anda bahwa anda sangat mencintai pasangan anda atau sang pujaan hati anda dapat mencoba beberapa cara yaitu dengan istilah 'ungkapan cinta tanpa kata-kata' anda tetap dapat menunjukan cinta anda dengan perbuatan atau perilaku
-Beri pelukan
Sentuhan fisik dapat bermakna sangat dalam.Pelukan untuk orang yang disayangi bisa membuat senyuman diwajah mereka.Sebagai contoh peluklah suami anda saat suami anda sedang berbaring di sofa atau berilah pelukan hangat untuk buah hati anda.Pelukan hangat dapat membuat seseorang merasa dirinya dicintai
-Tulis kalimat romantis
Tak perlu menjadi Shakespeare untuk menulis puisi untuk suami.Cobalah tulis sesuatu yang lebih alami.Hindarilah kalimat yang bernada pujian seperti wajahnya yang tampan atau matanya yang indah.Tuliskan sesuatu dari dirinya yang membuat diri anda menjadi berarti
-Berikan kejutan
Pikirkan kembali,apakah anda hanya memberikan hadiah untuk orang yang anda kasihi hanya pada saat dia berulang tahun?Kali ini cobalah memberikan hadiah diluar momen tertentu.Tidak perlu hadiah yang mahal tetapi cukup hanya dengan benda favorite yang dia sukai seperti misalnya makanan atau buku
-Dengarlah keluhan mereka
Mudah saja mendengar perkataan orang sembari kita sedang bermain komputer atau sedang membaca koran.Nah kali ini cobalah tinggalkan semua kegiatan anda dulu kemudian dengarkanlah keluhan dari pasangan anda.Hal tersebut menunjukan bahwa kita sedang memberi perhatian pada pasangan anda.
No comments:
Post a Comment